Fakta Gunung Putri
Makam Putri Intan Dewata yang kental dengan selimut mitos berbaur dengan sejarah, disebut makam di atas awan karena letaknya di ketinggian. Dan karena makam inilah gunug ini disebut Gunung Putri
Hingga saat ini makam tersebut tetap berkabut misteri, mungkin misteri itulah yang menjadikannya magnet bagi ratusan pengunjung yang mungkin penasaran, gerangan apa yang terjadi dengan Putri Intan Dewata.
Makam Putri Intan Dewata berkaitan erat dengan sejarah dari Kerajaan Timbanganten. Makam Putri Intan Dewata ini terletak di Gunung Putri, yakni di samping Gunung Guntur Garut.
Makam Nyimas Ratna Intan Dewata menjadi salah satu makam yang menyimpan banyak misteri. Kisah panjang dari sosok Nyimas Ratna Intan Dewata pun belum begitu terungkap secara jelas dan lengkap, hanya saja setiap harinya banyak didatangi oleh peziarah.Makam milik Nyimas Ratna Intan Dewata berada di Gunung Putri Garut itu, dijuluki sebagai makam di atas awan.
Selain itu Gunung Putri di Kota Garut juga menjadi tempat peristirahatan Eyang Haji Ahmad yang merupakan saudara dari Nyimas Ratna Intan Dewata. Eyang Ahmad juga masih satu trah keturunan kerajaan Garut Timbanganten.
Desa Sukawangi kini dinobatkan sebagai desa wisata religi dan spot foto di Puncak Intan Dewata. Tempat wisata ini terletak di Petilasan Makam Puteri Intan Dewata, Desa Mekarjaya, Kabupaten Garut.
Komentar
Posting Komentar